45880
Publish Selasa, 05 Maret 2024
Dibaca 166 kali
Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Sidoarjo pada hari ini Selasa 5 Maret 2024 menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah dengan mengundang 20 Sekolah tingkat SD dan SMP yang berada di Kabupaten Sidoarjo dan menghadirkan narasumber dari Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Timur.
Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah (PBHLS) adalah aksi kolektif secara sadar, sukarela, berjenjang, dan berkelanjutan yang dilakukan oleh sekolah dalam menerapkan perilaku ramah lingkungan hidup. Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah meliputi 3 kegiatan antara lain Perencanaan Gerakan PBLHS, Pelaksanaan Gerakan PBLHS dan Pemantauan dan evaluasi Gerakan PBLHS.
Peran pemerintah dalam Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah yaitu memberikan dukungan dalam pelaksanaan Gerakan PBLHS berupa pembinaan, pemberian penghargaan, dan pemantauan evaluasi. Bagi sekolah yang berhasil melaksanakan Gerakan PBLHS maka akan diberi penghargaan menjadi Sekolah Adiwiyata.
Bagikan :
BERITA POPULER
LAUT SAMPAH BUKAN LAUT BIRU
Kamis, 15 November 2018
Permohonan Izin Lingkungan dan jadwal Sidang Pembahasan UKL-UPL 20 Januari 2020
Senin, 20 Januari 2020
PENGUMUMAN PENERIMAAN PEGAWAI NON ASN UPTD TEMPAT PEMROSESAN AKHIR (TPA)
Jumat, 10 Juni 2022
Permohonan Izin Lingkungan dan jadwal Sidang Pembahasan UKL-UPL 06 Juli 2020
Senin, 06 Juli 2020
BERITA TERKINI
"Perangi Narkoba dan Judi Online, DLHK Sidoarjo Gelar Sosialisasi Bersama BNN dan Polresta"
Senin, 16 Desember 2024
DLHK Sidoarjo Selenggarakan Presentasi Pelaporan SKPL Mandiri Tahun 2024
Kamis, 28 November 2024
Selamat Hari Jadi ke-79, Jawa Timur! 🎉
Sabtu, 12 Oktober 2024