45771
Publish Senin, 26 Februari 2024
Dibaca 197 kali
Dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Sidoarjo dalam menyusun desain kebijakan pengembangan Aparatur Sipil Negara, pada hari ini Senin tanggal 26 Februari 2024 Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Sidoarjo mengumpulkan seluruh ASN yang bertugas di lapangan guna menyampaikan link dan tata cara pengisian kuisioner survei motivasi dan keterikatan pegawai (talent engagement) yang dikeluarkan oleh Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Sidoarjo.
Dengan menghadirkan narasumber Sdr. DYTA TRISNASARI, S.Psi., M.Psi., Psikolog, Kepala UPTD Penilaian Kompetensi ASN Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Sidoarjo, diharapkan seluruh ASN DLHK yang bertugas di lapangan memahami dengan benar maksud dan tujuan diselenggarakannya survei serta tata cara pengisian kuisioner survei sehingga nantinya didapatkan data hasil survei yang valid untuk menentukan kebijakan pengembangan Aparatur Sipil Negara yang tepat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sidoarjo.
Sebelum menjelaskan tata cara pengisian kuisioner survei, narasumber menyampaikan maksud dan tujuan diselenggarakannya survei motivasi dan keterikatan pegawai yaitu untuk mengetahui hubungan antara motivasi dan tingkat keterikatan dan komitmen pegawai terhadap pekerjaan dan organisasinya, selain itu juga untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mendorong motivasi kerja ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sidoarjo.
Dalam menjelaskan tata cara pengisian kuisioner survei narasumber menekankan agar seluruh ASN mengisi kuisioner sesuai pendapat dan keadaan yang dialami, tidak ada jawaban yang bersifat benar atau salah, dan diharapkan seluruh ASN dapat mengisi dengan jujur, terbuka dan sesuai dengan kondisi yang sebenar-benarnya.
Bagikan :
BERITA POPULER
LAUT SAMPAH BUKAN LAUT BIRU
Kamis, 15 November 2018
Permohonan Izin Lingkungan dan jadwal Sidang Pembahasan UKL-UPL 20 Januari 2020
Senin, 20 Januari 2020
PENGUMUMAN PENERIMAAN PEGAWAI NON ASN UPTD TEMPAT PEMROSESAN AKHIR (TPA)
Jumat, 10 Juni 2022
Permohonan Izin Lingkungan dan jadwal Sidang Pembahasan UKL-UPL 06 Juli 2020
Senin, 06 Juli 2020
BERITA TERKINI
"Perangi Narkoba dan Judi Online, DLHK Sidoarjo Gelar Sosialisasi Bersama BNN dan Polresta"
Senin, 16 Desember 2024
DLHK Sidoarjo Selenggarakan Presentasi Pelaporan SKPL Mandiri Tahun 2024
Kamis, 28 November 2024
Selamat Hari Jadi ke-79, Jawa Timur! 🎉
Sabtu, 12 Oktober 2024